Senin, 27 Februari 2012

DUNIA DIJAUHKAN DARI PARA SHALIHIN

DUNIA DIJAUHKAN DARI PARA SHALIHIN
Dunia tertahan (dijauhkan) dari mereka (para shalihin), ALLAH SWT menghendaki waktu mereka tercurah untuk mencari-NYA dan datang kepada-NYA. Kalau saja ALLAH SWT memberikan dunia kepada mereka, bisa jadi mereka terlena didalamnya sehingga mengurangi waktu ibadah mereka kepada-NYA. itulah yang banyak terjadi pada manusia.

Rosulullah saw termasuk orang yang dilayani oleh dunia, akan tetapi tidak lengah dan tidak terlena didalamnya. Beliau tidak menolehnya, melainkan zuhud dan berpaling darinya. Bahkan Beliau menolaknya dangan memanjatkan doa, "Ya ALLAH, hidupkanlah aku dalam kemiskinan, matikan aku sebagai orang miskin, dan himpunlah aku bersama dengan orang-orang miskin". (Syaikh Abdul Qadir Jailani)
 
SYARAT MENCINTAI ALLAH DAN ROSUL-NYA

Rosulullah saw bersabda, "Kefakiran (kemiskinan) lebih cepat datang kepada orang yang mencintaiku, daripada mengalirnya air ke tempat berhentinya".
Jadi syarat mencintai Rosulullah saw adalah sanggup menerima kefakiran dan syarat mencintai ALLAH SWT adalah sanggup menerima bencana dan ujian (Syaikh Abdul Qadir Jailani)
 
WANITA BAROKAH

Rosulullah saw bersabda, “Seorang wanita yg penuh barokah dan mendapat anugerah Allah adalah yg maharnya murah, mudah menikahinya, dan akhlaknya baik. Namun sebaliknya, wanita yg celaka adalah yg mahal maharnya, sulit menikahinya, dan buruk akhlaknya” (Kado Pernikahan Untuk Istriku, 2001)
 
YANG DIHARAMKAN SAAT HAID

Beberapa hal yg haram dikerjakan karena haid dan nifas : shalat, puasa, baca Al-Quran (boleh dzikir dan berdoa), menyentuh Al-Quran, masuk masjid, thawaf, bersetubuh, talak (perceraian), berwudhu. (Fiqih Imam Syafi'i, 2010)
 
MENGADU KEPADA MAKHLUK TIDAK ADA GUNANYA

Wahai orang yg mengadukan musibahnya kepada makhluk. Apa manfaat pengaduanmu itu, karena mereka tidak akan dapat mendatangkan manfaat sebagaimana mereka juga tidak dapat menimpakan madarat kepadamu. Apabila engkau bergantung kepada makhluk dan menyekutukan al-Haq didepan pintu-NYA, maka mereka akan menjauhkanmu dan menjerumuskanmu ke dalam murka-NYA (Syaikh Abdul Qadir Jailani)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar